Islamic Hypnoparenting Seminar

This slideshow requires JavaScript.

Pada hari Sabtu, 15 Oktober yang lalu, Bintang Waktu menyelenggarakan seminar parenting dengan tema Islamic Hypnoparenting Seminar. Bertempat di aula Perum Pegadaian Kramat Jakarta, acara ini dipandu oleh Wasmin Al-Risyad, seorang Certified Hypnotherapist dari Biro Konsultan Psikologi Mata Hati, Bandung. Acara ini dihadiri oleh 37 peserta dan didukung oleh makanan organik Melilea dan Asuransi Takaful Keluarga

Dalam seminar ini, peserta diajak untuk menyadari kekuatan kata-kata dan pikiran bawah sadar dalam perubahan perilaku anak, salah satunya dengan cara selalu menggunakan kata-kata positif pada anak. Misalnya mengganti kata-kata “Jangan nakal” dengan kata-kata “Jadi anak sholeh” atau “Jangan ribut” menjadi “Boleh bicara tenang”. Otak manusia tidak diciptakan untuk menerima kata “Tidak” atau “Jangan”. Sehingga ketika kita menyebutkan “Jangan nakal”, maka yang tertanam di otak anak kita adalah “menjadi nakal”

Dalam kondisi normal, 88% otak kita dikuasai oleh pikiran alam bawah sadar. Namun sayangnya, pikiran alam bawah sadar ini yang jarang kita kelola dan optimalkan. Dalam sesi hypnotherapy ini, peserta diajarkan bagaimana caranya untuk mengelola pikiran alam bawah sadar anak, untuk merubah perilakunya yang selama ini kurang sesuai, salah satunya dengan teknik hypnosleep menjelang bangun dan menjelang tidur. Peserta juga diberi kesempatan untuk belajar hipnotis dengan berpasang-pasangan.

Acara yang digelar dari jam 8.30-16.00 ini disambut positif oleh peserta, terbukti dengan antusiasnya sesi tanya jawab dan rekomendasi para peserta untuk sesi seminar hypnoparenting berikutnya. Insya Allah suatu hari dapat kami selenggarakan lagi.

Advertisement

Tinggalkan komentar Anda

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: